CERITASERAM - Cerita Mistis Lubang Buaya Yang Masih Menjadi Misteri
Saat masih jaman SD, kita pasti sudah belajar tentang cerita penghianatan Partai Komunis Indonesia (PKI).
Kisah dengan banyak syarat kekejaman itu yang dilakukan oleh PKI sampai sekarang pun masih teringat dibenak masyarakat Indonesia.
Dan salah satu kisah yang paling mengiris hati adalah kisah kematian 7 jenderal besar Indonesia. Ketujuh mayat para jenderal TNI tersebut dibuang ke dalam lubang sumur kecil di Cipayung, Jakarta Timur.
Lubang itu pun kini dikenal dengan nama Lubang Buaya, tempat itu menjadi saksi bisu atas kekejaman PKI. Lubang buaya pun sampai sekarang masih sering dikunjungi banyak orang, termasuk keluarga terdekat para pahlawan yang gugur.
Bukan hanya sejarahnya saja yang kelam, Lubang Buaya juga menjadi tempat dengan mitos mitos menyeramkan.
1. Terdengar Teriakan dari dalam Sumur
Sumur Lubang Buaya terdapat di dalam komplek museum, Sumur tersebut mempunyai kedalaman 12 meter dengan diameter tidak lebih dari 75 cm.
Dan disini lah jasad 7 jenderal TNI ditemukan, Mereka tertumpuk dan sudah tidak bernyawa.
Menurut rumor yang beredar, Sumur ini sering terdengar mengeluarkan suara aneh, seperti teriakan orang minta tolong dari dalam sumur, Konon katanya suara teriakan tersebut akan menghilang jika didekati, namun akan kembali terdengar ketika kita menjauh.
2. Aura Mistis yang Kental
Lubang Buaya memang mempunyai aura yang sangat mencekam, museum Lubang Buaya berada di area yang sama dengan Monumen Pahlawan Revolusi dan Museum Penghianatan PKI.
Bahkan tidak masuk saja aura mencekam sudah bisa dirasakan saat masuk ke dalam komplek luar museum. Dan area yang paling terasa suasana mistisnya berada di sekitar patung 7 jenderal TNI.
Kabarnya banyak pengunjung yang merasa tidak enak hati ketika melewati monumen itu. Bahkan tidak sedikit juga yang tiba-tiba menangis seakan akan merasakan penderitaan yang dialami oleh para Jenderal.
3. Penampakan Tentara Berdarah
Dan menurut para penjaga museum ketika tengah malam mereka melihat sosok hantu tentara dengan wajah yang berdarah muncul.
Namun sampai akhirnya bukan hanya penjaga museum saja yang melihat nya, para pengunjung pun banyak yang mengaku bahwa mereka juga melihat penampakan yang sama,
Sosok hantu itu pun digambarkan sangat menyeramkan, Muka mereka berlumurah darah dengan beberapa bagian tubuh yang sudah terpenggal.
Singkat kata terima kasih sudah meluangkan waktu untuk membaca ulasan kami, semoga keberuntungan menghampiri bos-bosku.




0 Comments